10 Cara Bikin Jengkel Player Toxic di Mobile Legends!
By: Galih Rama
Sudah tidak jarang kita bertemu dengan toxic player di Mobile Legends. Baik di Ranked atau classic, solo atau squad, bahkan di brawl sekalipun. Gimana cara mengatasinya? Berikut 10 tips untuk kamu menanggapi ‘toxic player’:
1. Sombong Skin? Sombongin no skin!
Player yang suka pamer skin di draft pick, bisa kita tunjukkin balik hero-hero kita yang no skin! Karena yang penting adalah skill!
2. Kata kasar? Doakan yang baik!
Kalau player lain marah-marah ke kita dengan berkata kasar, kita kembalikan emosinya dengan mendoakan yang terbaik untuk dirinya. Doakan kesuksesan dan pahala untuk dirinya juga. Karena hanya dengan ikhlas kita dapat mengubah hati orang menjadi lebih baik.
3. AFK?
Report. Khusus ini, sayangnya tidak ada jalan lain. Jangan lupa untuk doakan yang terbaik untuk keluarganya.
4. Diledek karena hero yang ga meta?
Bilang “aku cuma bisa hero ini kakak”, seringkali player lain lebih memilih untuk mengalah dibandingkan memaksa kita untuk memakai hero yang kita tidak mahir memainkannya.
5. Lane diganggu sama jungler? Minion diambil?
Idealnya kita maneuver ke jungle atau ke mid. Tapi karena goal kali ini adalah untuk membuat toxic player jengkel, opsinya kita bisa ganggu buff dia. Biasanya mereka langsung kembali ke posisi awal.
6. "Bisa main gak sih?!"
Kalau ditanya bisa main atau tidak, selalu jawab "di match sebelumnya bisa kak, mungkin di match ini timnya kurang oke"
7. Taunting Tutor
Kalau musuh menawarkan tutor hero, afirmasi ajakannya. Setelah match invite dia ke custom room dan pinta kembali janjinya. Barangkali mereka benar-benar pro player yang memainkan akun smurf-nya.
8.. Diajakin 'By One'
Ingatkan dengan saksama bahwa game ini adalah game yang membutuhkan kerjasama tim. Informasikan ke player tersebut bahwa terdapat game lain yang memang sistem pertandingannya adalah satu lawan satu. Seperti catur contohnya.
9. Buff Dicuri Teman Satu Team
Jika kita sedang menggunakan hero yang sangat membutuhkan buff seperti Fanny dan Ling, lalu buff kita diakuisisi oleh teman sendiri, pastikan untuk menunggu hingga menit ketiga, kemudian tekan tombol menyerah. Terkadang terdapat beberapa player yang belum pantas untuk naik rank. Alangkah baiknya kita berbaik hati terhadap mereka yang bermain di rank lebih tinggi.
10. 4 Anggota Tim AFK?
Pada sisi-sisi telepon genggam kita terdapat tombol untuk mematikan perangkatnya. Seringkali tombol tersebut perlu ditekan lebih lama – matikan telepon genggam kita, kemudian coba lagi di lain waktu.
Selalu ingat bahwa Mobile Legends: Bang Bang adalah sebuah game yang selalu memerlukan kerjasama tim untuk menang.