×

L O A D I N G

EA Putuskan SKATE Akan Menjadi Free-To-Play!

EA belum berikan tanggal rilis untuk ‘Skate 4’, namun judul baru dari game Skate ini akan rilis secara gratis. Skate, judul keempat dari serial ini akan rilis sebagai Free-To-Play live service; game yang kontennya tentu akan berkembang seiring dengan waktu. Live service game pada umumnya memang memiliki beberapa kelemahan tersendiri, terutama atas ketergantungannya pada update dan pembaharuan secara langsung yang disediakan oleh perusahaan pengembangnya. Akan tetapi game Free-To-Play live service game juga dapat memberikan kesan dan memiliki kualitas yang baik, selama dikelola dengan benar. Contoh live service game yang populer dan berkembang dengan baik adalah Fortnite, Warframe, hingga Apex Legends.

Sebagaimana layaknya Free-To-Play game lainnya, fans khawatirkan Skate akan dipenuhi dengan konten berbayar yang akan merugikan player yang benar-benar bermain secara gratis. Namun menanggapi hal ini, EA pastikan bahwa Skate tidak akan menahan barang-barang penting untuk progress pemain dalam kuncian transaksi mikro. Saat ini judul Skate terbaru ini masih dalam tahap pengembangan.



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat