×

L O A D I N G

Sambut HUT RI Ke-77, Ini Dia 5 Game Lokal Yang Wajib Kamu Mainkan!

Menyambut HUT RI ke-77, mari sama-sama kita meriahkan dengan bermain game karya anak bangsa yang tidak kalah seru dengan game populer lainnya. Berikut 5 game lokal yang wajib kamu mainkan versi Cyber Squad dan DensPlay:



Lokapala

Buat kamu yang ketagihan bermain MOBA, Lokapala bisa menjadi MOBA favoritmu selanjutnya. Lokapala: Saga of Six Realms dari Anantarupa Studios ini memiliki sistem bermain yang cukup unik dibandingkan MOBA pada umumnya. Game ini memiliki beberapa mekanismenya yang cukup berbeda, tanpa menghilangkan sisi kompetitif sebagai game MOBA. Lokapala juga memiliki beragam corak karakter yang dilatarbelakangi oleh mitologi Nusantara. Penasaran apa yang berbeda dari game ini dengan MOBA lainnya? Sekarang adalah waktu yang tepat untuk terjun ke arena Lokapala!


Coffee Talk

Coffee Talk dari Toge Production adalah game pixel dengan alur dan gameplay unik. Mirip dengan visual novel, game ini bisa dikatakan sebagai casual game eksperimental yang dapat memberikan kedekatan antara player dan karakter di dalam game tersebut. Coffee Talk adalah talking simulator yang menempatkan kita sebagai barista sebuah cafe futuristik, di mana kita akan mendengarkan kisah-kisah para pelanggan dari berbagai macam latar belakang. Mungkin terdengar aneh, namun game ini jauh dari kata membosankan. Coffee Talk juga mendapatkan tanggapan yang sangat positif di platform Steam.


Dreadout 2

Dreadout 2 sekuel dari Dreadout merupakan salah satu game horor Indonesia yang paling populer untuk para gamer. Dengan pembaharuan grafik dan gameplay, Dreadout 2 tidak kalah menyeramkan dengan game horor AAA lainnya. Bagi para gamer yang sempat memainkan Dreadout, tentu tidak akan kecewa dengan Dreadout 2. Dreadout 2 dikembangkan oleh Digital Happiness.


Code Atma

Bagi para Mobile Gamers, jangan khawatir. Game karya anak bangsa juga mulai menerjang pasar telepon seluler. Code Atma dari studio Agate, merupakan game techno-thriller RPG yang mengeksplor peperangan dunia fantasi antara kemanusiaan, teknologi, hingga mitologi. Pada game ini player perlu mengembangkan pasukan dengan strategi yang tepat. Player perlu memastikan kesinergisan skill dari ‘Atma’ yang digunakannya untuk memenangkan pertempuran. Code Atma dikembangkan dengan Unity dan merupakan game yang terus menerima pembaharuan rutin demi kesempurnaannya.


Pamali: Indonesian Folklore Horror

Pamali: Indonesian Folklore Horror adalah game horor dengan naratif yang cukup sederhana namun sangat mencekam. Dengan latar yang sangat lumrah, game ini akan memberikan kesempatan untuk player menjelajahi sebuah rumah angker yang penuh dengan kejutan di tiap sikunya. Player akan berinteraksi dengan objek-objek di rumah tersebut. Namun, seiring dengan perjalanannya, player tentu harus siap menghadapi suasana mistis yang menyeramkan dari game lokal satu ini!



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat