×

L O A D I N G

KARYAWAN GOOGLE DITUDUH BOCORKAN PENGUMUMAN RESMI NINTENDO

Seorang karyawan Google dilaporkan mengakses video pribadi di akun Youtube Nintendo, dan membocorkan informasi penting jelang pengumuman resmi. Hal ini adalah menurut laporan dari 404 Media, berdasarkan salinan database internal Google yang melacak masalah privasi dan keamanan yang dilaporkan selama enam tahun.

Meski hingga saat ini belum diketahui secara detail, namun laporan tersebut menyatakan bahwa insiden ini disimpulkan sebagai ketidaksengajaan. Masih tidak jelas apa yang sebenarnya terjadi dalam kasus ini.

Namun laporan tersebut menyebutkan beberapa masalah lainnya ketika Google melanggar kebijakan privasinya sendiri. Termasuk salah satu contohnya, bahwa Google Street View mentranskripsikan sejumlah besar nomor plat kendaraan. Bahkan mereka mengekspos beberapa File Google Dokumen dan Drive yang bersifat publik.

Meski insiden ini relatif kecil dalam skema besar kebocoran game, tapi ini adalah gambaran tentang bagaimana perusahaan teknologi memiliki akses praktis terhadap sejumlah besar informasi yang bisa bocor secara tidak sengaja. Salinan database dikirim ke 404 Media oleh 'anonymous tipster, dan Google mengonfirmasi 'aspek isinya', menurut laporan tersebut.

Nintendo adalah perusahaan yang sering kali mengambil tindakan hukum. Lantas, bagaimana pihaknya mengatasi kebocoran informasi ini?

Dapatkan info seputar game & esports di channel DensPlay!



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat