PLAYER TEAM VITALITY UNGKAP PANDANGAN TENTANG MLBB PUTRI
Player Team Vitality ungkap pandangan tentang MLBB putri yang kini semakin bersinar di bidang esports. Mereka adalah Vivian dan Fumi, yang sukses menoreh prestasi di Mobile Legends di Bigetron Era hingga mencapai dua puluh lebih trofi.
Karena win streak yang diraihnya, Vivian dan Fumi dari Bigetron Era akhirnya digaet Prancis untuk bergabung dengan tim Vitality.
Dalam sesi wawancara, Vivi mengungkapkan kebanggaannya karena kini mulai banyak scene ladies esports yang menuju masa kejayaan dengan mengikuti banyak turnamen-turnamen. Bahkan potensi perkembangan player ladies semakin marak di platform TikTok.
“Dari kemarin offline turnamen (ladies), mereka udah banyak perubahan. Jadi menurut Vivi, udah lumayan berkembang. Dari segi skill, mereka udah mulai diseriusin dari semua timnya,” kata Vivian.
“Di TikTok banyak cewek-cewek juga yang main Mobile Legends, jago-jago juga, di-record, di-upload di TikTok,” lanjutnya.
Karena sudah mulai terlihat bagaimana MLBB putri semakin bermunculan, Vivian sebagai salah satu pro player ladies memberikan tips sukses bagi para perempuan yang menggeluti games dan esports.
“Vivi rasa udah mulai banyak orang yang mau masuk ke scene ladies Mobile Legends. Nah, dari Vivi sendiri, di scene ladies Mobile Legends itu sangat enak, tapi emang pressure-nya gede. Kalian konsisten aja, mainnya jangan setengah-setengah,” kata Vivian.
Tim Vitality yang kini menjadi naungan Vivian dan Fumi merupakan salah satu tim yang lolos ke ajang MWI 2024 di Piala Dunia Esports mendatang. Mereka pula yang telah mencatat sejarah sebagai player ladies yang meraih kemenangan pada MDL ID Season 10 melawan tim-tim putra di Tanah Air.
Dapatkan info seputar game & esports di channel DensPlay!