TIM ESPORTS INDONESIA SIAP UNJUK GIGI DI CAEC 2024 CHINA
Tim esports Indonesia siap unjuk gigi di China-ASEAN Esports Competition (CAEC) 2024, yang akan berlangsung di Nanning, China, pada tanggal 25 hingga 29 September 2024. Mereka menjadi perwakilan untuk kategori game Mobile Legends: Bang Bang Women dan Honor of Kings.
Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI), Bambang Sunarwibowo, mengirim para atlet dengan harapan dan keyakinan, agar mereka mampu menoreh prestasi yang gemilang di kancah esports Indonesia.
“Kami optimis, atlet-atlet terpilih yang akan berlaga di CAEC 2024 dapat menambah deretan prestasi yang telah diraih oleh Tim Nasional Esports Indonesia di kejuaraan antarbangsa. Kami berharap, perjuangan yang ditunjukkan oleh para atlet kebanggaan bangsa dapat menjadi inspirasi bagi talenta-talenta berikutnya untuk turut memajukan esports Indonesia,” ujar Bambang Sunarwibowo, dikutip dari keterangan resmi PB ESI.
Adapun deretan Tim Nasional Esports Indonesia untuk kategori Mobile Legends: Bang Bang Women yang berjumlah 5 orang. Mereka adalah Venny “Fumi” Lim, Cindy “Cinny” Laurent Siswanto, Viorelle “Vival” Valencia Chen, Michelle “Chell” Denise Siswanto, Vivi “Vivian” Indrawaty.
Kemudian untuk kategori Honor of Kings diperkuat oleh 5 atlet, yaitu Satria Adi Wiratama, Mahendra Wibawa Budi Putra, Farhan Akbari Ardiansyah, Muhammad Ferisko, dan Emanuel Hendo Paska.
Usai mengikuti CAEC 2024, Tim Nasional Esports Indonesia akan berpartisipasi dalam dua ajang kejuaraan internasional berikutnya. Mereka akan bertanding di 16th IESF World Esports Championship Riyadh pada November, dan Global Esports Gaming di bulan Desember.
Dapatkan info seputar game & esports di channel DensPlay!