SMA SE-JABODETABEK WARNAI MERIAHNYA LIGA 1 ESPORTS 2024!
SMA Se-Jabodetabek turut warnai meriahnya ajang Liga 1 Esports Nasional 2024 yang digelar di venue Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. Sejak kemarin hingga Selasa (15/10/2024), para siswa berkunjung dan mengikuti fun match yang diadakan oleh panitia.
Sekolah yang hadir di gelaran Liga 1 Esports 2024 ini merupakan afiliasi dari Akademi Garudaku. Mereka juga mengikuti ekskul esports yang diprogramkan di sekolahnya masing-masing. Selain itu, pihak mereka juga mengirim 1 orang siswanya untuk ikut serta membawakan pertandingan atau menjadi caster.
Mulai dari SMAN 29, SMA PGRI Plus Cibinong, dan SMAN 110 Jakarta, mereka mengungkapkan antusiasmenya ketika berkunjung untuk menonton Liga Esports.
“Selama mengikuti dan menyaksikan LEN (Liga Esports Nasional), saya merasa sangat antusias. Bagaimana tidak, saya berkesempatan bertemu langsung dengan idola-idola yang biasanya hanya bisa saya lihat di streaming YouTube dan TikTok, bahkan bisa berfoto bersama mereka. Sebagai pemain Mobile Legends, saya juga banyak belajar dari mereka, terutama melalui sesi wawancara para pemain.” ungkap siswa SMAN 110 Jakarta
“Acara ini semakin seru dengan banyaknya game yang bisa dimainkan saat menunggu pertandingan berikutnya atau saat jeda. Kami juga diberi kesempatan untuk merasakan pengalaman bermain di atas panggung seperti pro player. Saya sangat berharap LEN terus berkembang, dengan dampak dan promosi yang semakin besar seperti MPL dan turnamen lainnya. Saking serunya acara ini, saya dan teman saya memutuskan untuk datang lagi ke babak final. Sampai jumpa lagi di Liga Esports Nasional! Salam dari SMAN 110 Jakarta” tambahnya.
“Kunjungan Liga Esports Nasional di Mal Taman Anggrek ini sangat menginspirasi bagi anak-anak karena mereka bisa merasakan langsung keseruannya di atas panggung. Kegiatan yang diselenggarakan sangat bermanfaat, dengan pembicara yang komunikatif. Saya sangat terkesan dengan fasilitas yang disediakan. Terima kasih atas acara yang luar biasa ini. Semoga kedepannya muncul bibit-bibit esports dari SMA Negeri 29.” ujar perwakilan dari SMAN 29 Jakarta.
Selain itu, pembina dan pelatih esports dari SMA Plus PGRI Cibinong, Rizki Julian Pangestu Aji, S.Pd, juga mengungkapkan kesannya tentang Liga 1 Esports Nasional.
“Liga 1 Esports Nasional 2024 memberikan kesan yang sangat positif, terutama sebagai momentum penting dalam perkembangan esports di Indonesia. Liga ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi bagi tim-tim terbaik, tetapi juga bertujuan membangun ekosistem esports yang lebih profesional dan inklusif khususnya dikalangan pelajar. dengan adanya beberapa mini game atau tournament membuat kita dapat mencoba atmosfer pertandingan di mini stage. semoga di tahun berikutnya kami dapat menghadiri lagi event besar seperti ini.” ujar Rizki Julian Pangestu Aji.
Jangan lewatkan aksi-aksi seru Liga 1 Esports Nasional 2024 secara langsung di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat, tanggal 5 - 27 Oktober 2024. Tungguin juga live streaming Liga 1 yang akan disiarkan di channel DensPlay.
Dapatkan info seputar game & esports di channel DensPlay!