GAME LUSHFOIL PHOTOGRAPHY SIM, SIMULASI JADI FOTOGRAFER!
Sebuah game simulator fotografi bertajuk Lushfoil Photography Sim dirilis mulai hari ini, tanggal 15 April 2025. Seperti namanya, Lushfoil Photography Sim merupakan game video simulasi yang menempatkan pemain sebagai seorang fotografer yang bisa menjelajahi dunia.
Dikembangkan oleh Matt Newell dan diterbitkan oleh Annapurna Interactive, game ini memiliki sepuluh lokasi pemandangan yang direka ulang dengan sangat apik mulai dari air terjun di Islandia hingga pantai dan pegunungan Australia di Italia.
Berbeda dengan game simulasi pada umumnya, Lushfoil Photography Sim tidak menghadirkan NPC (Non-Playable Character) atau interaksi dengan karakter lain. Lushfoil Photography Sim murni berfokus pada eksplorasi dan pengalaman fotografi pemain.
Menurut review game Lushfoil Photography Sim yang dilansir dari petapixel, permainan dalam game dimulai di Lago di Braies, Tyrol Selatan, Italia. Pemain akan memulai perjalanan dengan alunan musik lembut yang diputar di latar belakang, lengkap suara langkah kaki pemain ketika berjalan dan kicauan burung yang sangat damai. Saat menyusuri jalan, pemain akan menemukan kamera, yang menjadi awal perjalanannya sebagai seorang fotografer, menjelajah dan mengabadikan keindahan dunia hanya lewat game.
Kontrol kamera dalam Lushfoil Photography Sim juga dirancang mudah digunakan sehingga ramah bagi pemula. Pemain dapat mengatur fokus, memperbesar atau memperkecil objek, serta menyesuaikan berbagai pengaturan seperti pada kamera sungguhan.
Sebagai informasi, Lushfoil Photography Sim bisa dibilang merupakan versi lebih lengkap dari game buatan Matt Newell sebelumnya yang berjudul Wakamarina Valley, NZ. Mulai hari ini Lushfoil Photography Sim sudah tersedia di PC (Steam), PlayStation 5 dan Xbox Series X/S. Yuk coba sekarang!!!
Dapatkan info seputar game & esports di channel DensPlay!