League Of Legends Pentaboom Showdown Wild Rift Siap Digelar Desember 2020
Riot Games Asia Tenggara baru saja mengumumkan ajang League of Legends: Wild Rift Southeast Asia Pentaboom Showdown. Acara ini akan digelar pada tanggal 12-13 Desember pukul 11:00 pagi. Bekerja sama dengan IO Esports, League of Legends: Wild Rift Southeast Asia Pentaboom Showdown menampilkan delapan tim yang terdiri dari lima konten kreator dan figur publik terkemuka di dunia esports dari Kamboja, Indonesia, Filipina, Malaysia, Myanmar, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Riot Games menyelenggarakan acara ini untuk tujuan amal.
Riot Games Asia Tenggara akan mendonasikan US$60.000 kepada sejumlah organisasi non-profit yang fokus pada kegiatan sosial di berbagai bidang seperti Room to Read (Kamboja, Indonesia, Myanmar, Vietnam), Openminds Project (Thailand), Beyond Social Services (Singapura), Passerelles Numeriques (Filipina, Kamboja, Vietnam), dan Wing Melaka (Malaysia). Selain itu, tim yang ikut serta dalam acara ini juga akan berpeluang untuk memenangkan total hadiah sebesar US$66.500 dari sejumlah sponsor resmi kegiatan ini yaitu Secretlab dan Razer. League of Legends: Wild Rift Southeast Asia Pentaboom Showdown akan disiarkan langsung dalam Bahasa Indonesia, Bahasa Malaysia, Burma, Inggris, Khmer, Tagalog, Thailand, dan Vietnam di Facebook, YouTube, dan Twitch.