Yakitori
By: Dens.TV Original Production
Bahan:
Mentega
Wijen
1/2 buah Bawang Bombay
Bawang Putih. Geprek.
Daun Bawang. Potong sepanjang 4cm.
Kecap Asin
Mirin
2 potong Dada Ayam
Garam
Lada
Kombu
Katsuobushi
3cm Jahe. Iris.
Tulang ayam.
Sake
Mentega
Minyak Goreng
Biji Wijen
Cara Membuat:
- Tabur garam dan lada di kedua potong dada ayam.
- Untuk membuat kaldu, rebus air dengan kombu dan katsuobushi. Tiriskan.
- Siapkan tray panggang. Pindahkan bawang putih, bawang bombay, jahe, daun bawang dan potongan tulang ayam. Siram sedikit minyak agar tidak menempel. Panaskan panggangan dengan suhu 100oC.
- Panaskan kecap asin, sake, dan mirin. Aduk. Masukkan sayuran dan tulang ayam yang sudah dipanggang tadi ke dalam saus. Aduk. Diamkan selama 10-15 menit. Tiriskan.
- Panaskan kembali air rebusan tadi. Campur sedikit mentega ke dalam saus hingga mengental.
- Potong daging ayam yang sudah dibumbui tadi menjadi potongan kecil yang cukup untuk satu gigitan.
- Rendam tusuk sate di dalam air. Tusuklah bahan secara selang-seling. Ayam - sayuran - ayam - sayuran.
- Siapkan wajan untuk memanggang Yakitori. Masukkan minyak goreng tidak perlu sampai terendam, setidaknya minyak terendam satu sisi saja. Panggang Yakitori. Bila sudah harum, putar ke sisi yang lain. Balur saus 2 menit sekali. Angkat Yakitori dari panggangan ketika sudah mulai berwarna coklat.
- Sajikan Yakitori dengan taburan biji wijen.