Resep Es Buah, Minuman Segar Pelepas Dahaga saat Berbuka
By: Dens.TV Original Production
Es buah menjadi salah satu minuman favorit yang selalu dicari orang-orang ketika berbuka puasa. Rasanya yang dingin dan menyegarkan membuat es buah cocok disantap setelah seharian menahan haus dan lapar untuk melepas dahaga. Resep es buah terbuat dari campuran buah buahan segar ditambah susu dan sirup sehingga menciptakan rasa manis dan segar. Resep es buah mudah untuk dibuat karena bahan-bahannya mudah ditemukan. Yuk buat sendiri es buah di rumah untuk menu berbuka puasa! Simak resep selengkapnya.
Bahan:
Melon potong
Manga potong
Buah naga
Nanas
Biji selasih
Nata de coco
Sirup merah
Kental manis
Es batu
Air
Cara Membuat:
- Letakkan dan susun semua bahan pada wadah
- Tuang susu kental manis secukupnya
- Tambahkan sirup dan air sedikit
- Aduk rata
- Es buah siap disajikan
Selain menyegarkan, rasa manis dari buah buahan dari resep es buah menambah kenikmatan setelah melaksanakan ibadah puasa selama sehari penuh. Yuk cari tahu resep hidangan spesial Ramadan lainnya di Dens Food Channel.