Bridestory Fair Hadir Lagi Di Lokasi Berbeda
Acara tahunan Bridestory Fair hadir kembali di City Hall Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan, pada tanggal 7-9 Juli dan 14-16 Juli 2023. Pameran pernikahan terkurasi ini merupakan bagian dari ekosistem Tokopedia dan wedding marketplace terbesar di Indonesia.
Setelah mengusung Rays of Light di bulan Maret 2023 yang lalu, Bridestory Fair telah mengenalkan beragam instalasi inspiratif serta ratusan booth vendor penikahan yang menuangkan kreativitas dan interprestasi mereka akan tema tersebut. Rays of Light ini diilhami dari maraknya pernikahan ekotisme rona flora Nusantara. Bridestory Fair 2023 pun menghadirkan kembali pameran tersebut yang dapat dikunjungi secara gratis.
“Bridestory Fair 2023 dibagi menjadi dua volume, yaitu Vol. 1 di 7-9 Juli 2023 dan Vol.2 di 14-16 Juli 2023, hal ini dikarenakan besarnya antusiasme calon pengantin dan vendor pernikahan yang ingin berpartisipasi dalam menghadirkan sebuah pengalaman wedding planning yang unik. City Hall di PIM 3 inipun kami pilih karena belum pernah menjadi lokasi penyelenggaraan pameran pernikahan lain sebelumnya, sehingga tentu dapat menghadirkan atmosfer yang baru dan segar,” jelas Natasza Kurniawan, Head of Marketing Bridestory.
Acara yang berlangsung selama total 6 hari ini, calon pengantin bisa menemukan beragam paket pernikahan dengan promo dan diskon menarik dari ratusan booth vendor pernikahan yang terdiri dari 20+ kategori, seperti fotografi, gaun pengantin, venue, dekorasi, wedding organizer, perhiasan, undangan, katering dan masih banyak lagi. Tak hanya booth vendor pernikahan, terdapat pula sejumlah booth gift shop dari brand busana ready-to-wear, kosmetik, suvenir, wewangian serta booth F&B yang dapat dinikmati oleh para calon pengantin dan pengunjung yang hadir. Selain itu, daya tarik dari acara yang biasa digelar oleh Bridestory adalah hadirnya instalasi dan photo spot yang atraktif dan Instagramable untuk melengkapi pengalaman unik yang didapatkan dari acara ini secara menyeluruh.
Bridestory Fair 2023 pun kembali menampilkan karya dari vendor-vendor pernikahan ternama yang selalu mendukung geliat Bridestory dalam memajukan industri pernikahan tanah air, seperti Lotus Design, Plataran Indonesia, Ritz-Carlton Hotel and Resort, Vera Kebaya, Calia Photography, Venema Pictures, Wong Hang Tailor, Adelle Jewellery, dan Axioo.
Selain itu, calon pengantin bisa berkonsultasi dengan vendor secara langsung dan mendapatkan berbagai inspirasi pernikahan. Bersama Bridestory, calon pengantin dapat selalu menemukan solusi dari permasalahan mereka saat mempersiapkan pernikahan. Salah satu solusi yang diberikan dari segi pembayaran melalui Bridestory Pay yang terhubungi dengan Tokopedia sehingga menjadi solusi pembayaran vendor pernikahan yang praktis.
Bridestory Fair volume 1 telah dibuka dari tanggal 7 Juli sampai dengan 9 Juli 2023 di City Hall Pondok Indah Mall 3, dan dilanjutkan dengan Volume 2 di tanggal 14 hingga 16 Juli 2023. Untuk mendapatkan event pass gratis, pengunjung cukup mengunduh dan meregistrasi diri melalui aplikasi Bridestory yang tersedia di Apple Store dan Google Play. Untuk informasi lebih lanjut, dapat kunjungi https://site.bridestory.com/fair atau follow Instagram @thebridestory.