Sejarah! Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia
Selamat bagi Timnas Indonesia U-23 yang sukses menembus semifinal Piala Asia U-23. Keberhasilan ini terjadi usai Timnas Indonesia U-23 menaklukan Korea Selatan dalam laga perempat final Piala Asia U-23 yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar pada Jumat, 26 April 2024 dini hari.
Skor imbang 2-2 selama 120 menit waktu pertandingan. Rafael Struick berhasil mencetak gol dua kali pada menit ke-15 dan ke-45+3 yang membawa Timnas Indonesia U-23 unggul sementara. Tapi, Korea Selatan bisa menyamakan kedudukan lewat sundulan Eom Ji-Sung yang mengenai kepala Komang Teguh pada menit ke-45 dan gol dari Jeong Sang-Bin pada menit ke-84.
Dilanjut dengan babak adu penalti, kedua tim saling balas gol sesuai dengan giliran tendang. Pratama Arhan dari Garuda Muda lantas mencetak gol penentu kemenangan dan membuat Indonesia berhasil unggul melalui adu penalti dengan skor 11-10.
Kemenangan ini mengantarkan Timnas Indonesia U-23 ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Dicatat sebagai sejarah, karena Timnas Indonesia U-23 untuk pertama kalinya berhasil lolos berlaga pada babak empat besar Piala Asia U-23 dan selangkah lagi menggapai tiket Olimpiade Paris 2024.
Susunan para pemain Timnas Indonesia U-23 yang telah berlaga melawan Korea Selatan diantaranya terdiri dari Ernando Ari Sutaryadi, Rizky Ridho, Komang Teguh, Justin Hubner, Ilham Rio Fahmi, Nathan Tjoe-A-On, Ivan Jenner, Pratama Arhan, Witan Sulaeman, Rafael Struick dan Marselino Ferdinan.
Sementara Timnas Korea Selatan U-23 terdiri dari Baek Jong-Bum, Byun Jun-Soo, Cho Hyun-Taek, Hwang Jae-Won, Hong Si-Hoo, Lee Kang-Hee, Paik Sang-Hoon, Eom Ji-Sung, Kang Seong-Jin, Lee Tae-Seok dan Kim Dong-Jin
Setelah bertanding mengalahkan Korea Selatan dan lolos ke babak semifinal, Timnas Indonesia U-23 nantinya akan menghadapi pemenang antara Uzbekistan dan Arab Saudi yang keduanya baru akan bertanding di laga perempat final pada Jumat, 26 April pukul 21.00 WIB.
Terus dukung timnas Indonesia dan ikuti informasi hiburan lainnya, seperti musik dan film di DensShowBiz.