×

L O A D I N G

Lintas Melawai Volume 2 Hadir untuk Bernostalgia ke Era 80an

Lintas Melawai, sebuah festival musik yang menampilkan pop culture tahun 80-an akan kembali hadir dengan tajuk Lintas Melawai Volume 2 Golden Era pada 11-13 Oktober 2024 mendatang. Acara ini akan digelar di Taman Kota Peruri Melawai, Jakarta Selatan dengan menghadirkan sejumlah bintang ternama era 80-an.

Beberapa bintang yang akan turut memeriahkan Lintas Melawai Volume 2, termasuk Fariz RM, Ikang Fawzi, Harvey Malaiholo, Yana Julio, Lita Zein, Ita Purnamasari, Libels, Deddy Dhukun, KLA Projects, Krakatau Band, Trie Utami, Keenan Nasution, Ahmad Albar, lan Antono, Pasha Chrisye, Pancaran Sinar Petromaks, Barry Likumahuwa, Karimata, Natasya Elvira, Sandro Tobing, Chaplin Band, Solid 80, Kadri Mohamad, dan Acid Speed.

Diinisiasi oleh Denny Malik, Helmy Yahya, Donny Rochyadi dan Ryzki Hawadi, Lintas Melawai akan mengajak pengunjung kembali ke masa keemasan tahun 80-an serta memperkenalkan era tersebut pada generasi muda dan masyarakat luas.

“Acara ini jadi momentum ngeceng buat semua orang tapi merasakan vibes nya trend di era 1980-an di Melawai, karena Lintas Melawai adalah budaya. Ada musik, tarian, fesyen, gaya hidup, tren pada masa 80-an dan saya pikir itu part of culture.” ujar Denny Malik.

Awalnya istilah Lintas Melawai merujuk pada sebuah kegiatan melintasi Melawai Plaza, sebuah pusat perbelanjaan yang berada di daerah Blok M, Jakarta Selatan pada tahun 80-an. Anak muda pada masa itu sering melakukan Lintas Melawai, mulai dari sekedar nongkrong sambil melihat mobil lewat hingga pamer kendaraan dengan berkeliling di kawasan Melawai.

“Era 80-an itu puncaknya pop culture Indonesia dulu dan itu pusatnya di Selatan.” tambah Helmy Yahya.

Denny Malik dan Helmy Yahya mengungkapkan bahwa mereka ingin membangkitkan kembali trend budaya pop culture era 80-an yang saat itu menjamur serta disukai dan diikuti oleh banyak warga Jakarta melalui festival Lintas Melawai.

Selain penampilan dari artis-artis legendaris, Lintas Melawai Volume 2 juga akan menawarkan berbagai kegiatan seperti Parade Automotive, Motorcycle, Bicycle, Rollerskate, Bazaar Beauty, Kuliner, Zumba, Dance Workout, Yoga, Competition Fashion Show, Breakdance, Video Content, Photography, Ngeceng Spot 80's movies, 80s video clip, dan banyak kegiatan lainnya.

Tunggu dan saksikan keseruan Dens.TV di acara Lintas Melawai yang akan tayang di DensShowBiz


Lokasi



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat