×

L O A D I N G

Sinopsis Film Petak Umpet, Diadaptasi Dari Kisah Nyata!

Film horor Indonesia terbaru berjudul Petak Umpet direncanakan akan tayang di bioskop pada tanggal 21 November 2024. Film ini diadaptasi dari sebuah kisah nyata yang sempat viral di YouTube berjudul “Diculik Wewe Gombel”.

Kisah yang diangkat dalam film ini berhubungan dengan Wewe Gombel, salah satu urban legend terkenal di Indonesia yang konon suka menculik anak-anak. Mengikuti cerita aslinya yang sempat heboh, film Petak Umpet mengisahkan tentang seorang anak yang menghilang setelah diculik oleh Wewe Gombel saat bermain petak umpet.

Film Petak Umpet digarap oleh sutradara Rizal Mantovani bersama Pichouse FILMS dan PAW Pictures sebagai rumah produksinya. Diproduseri oleh Rajesh Punjabi dan Sanjeev Advani, daftar pemain utama film Petak Umpet diantaranya, Randy Martin sebagai Rahman, Saskia Chadwick sebagai Shila, Adam Farrel sebagai Rinto, Alesha Fadhillah sebagai Sari, Putri Ayudya sebagai Masayu, Monique Henry sebagai Bu We, dan Jared Ali sebagai Aldi.

Sinopsis Film Petak Umpet

Cerita dalam film Petak Umpet bermula ketika Rahman diminta oleh ibunya untuk menemani adiknya, Sari, saat bermain dengan teman-temannya. Namun, Rahman merasa keberatan dan malah menyuruh adiknya untuk bermain petak umpet bersama teman-temannya. Rahman pun memilih untuk duduk dan bermain game di ponselnya sambil menunggu Sari bermain.

Masalah mulai muncul ketika Sari tak kunjung ditemukan saat bermain petak umpet. Teman-temannya mengatakan bahwa Sari terakhir terlihat bersembunyi di dalam sebuah rumah tua yang sudah lama kosong.

Setelah dicari di beberapa tempat, tetap saja Sari tidak dapat ditemukan. Waktu terus berlalu dan Sari tidak muncul, orang-orang sekitar mulai khawatir dan menduga bahwa Sari telah diculik oleh Wewe Gombel. Rahman yang mulai panik, akhirnya mencari tahu tentang sosok Wewe Gombel dan menemukan bahwa makhluk ini memang suka menculik anak-anak.

Mengetahui hal ini, Masayu, ibu Rahman, sangat terpukul atas kejadian yang menimpa putrinya. Merasa bersalah atas hilangnya sang adik, Rahman bersama dua sahabatnya, Rinto dan Shila, memutuskan untuk mencari Sari.

Mereka akhirnya memutuskan untuk masuk ke dalam rumah tua yang dikenal angker, tempat di mana Sari terakhir kali bersembunyi. Rumah tua itu memiliki sejarah kelam, dulunya tempat itu pernah dihuni oleh seorang perempuan yang tega membunuh anak-anaknya karena masalah perselingkuhan suaminya.

Dengan tekad untuk menyelamatkan Sari, mereka bertiga memasuki rumah tua tersebut. Namun, di dalam rumah yang angker itu, mereka justru mendapati bahwa mereka bukan hanya perlu menyelamatkan Sari, tetapi juga harus berjuang untuk menyelamatkan diri mereka sendiri. Lalu dapatkah Rahman menyelamatkan Sari? atau justru malapetaka lain yang akan menghampirinya?

Saksikan juga cerita pembuatan film Petak Umpet dari sudut pandang sang sutradara, Rizal Mantovani dan salah satu pemain, Adam Farrel di Mora Show by Ruang Sinema yang tayang pada hari Minggu, 17 November 2024 pukul 19.00 WIB di DensShowBiz dan hadir juga dalam Video On Demand (VOD) di DensGo.



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat