Mie Tumis Tongkol Kemangi
By: masakapaya.com
Bahan :
1 Bungkus Mie Telur Cap 3 Ayam, direbus
125 Gram Ikan Tongkol Pindang, disuwir-suwir
3 Tangkai Daun Kemangi
2 Batang Daun Bawang
8 Siung Bawang Merah
5 Siung Bawang Putih
8 Lembar Daun Jeruk
5 Buah Cabai Rawit Merah
5 Buah Cabai Merah Keriting
1 sdt Garam
2 sdm Minyak Goreng Happy Soya Oil
Source : bit.ly/ MieTumisKemangi
Cara Membuat :
- Masukkan minyak goreng Happy Soya Oil ke dalam wajan. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, cabe rawit merah, daun bawang dan daun jeruk hingga harum.
- Tambahkan ikan tongkol pindang dan Mie Telur Cap 3 Ayam aduk hingga bumbu meresap. Tambahkan garam dan daun kemangi aduk hingga merata.
- Hidangkan ke atas piring.